Instalasi SQUID 3 pada debian untuk Proxy






Proxy adalah server yang menyediakan suatu layanan untuk meneruskan setiap permintaan user kepada server lain yang terdapat di internet. Atau definisi proxy server yang lainnya yaitu suatu server atau program komputer yang mempunyai peran sebagai penghubung antara suatu komputer dengan internet.

Sebenarnya prinsip kerja proxy server sangatlah sederhana, saat user menggunakan layanan suatu proxy lalu meminta file atau data yang terdapat di public server (internet) maka proxy akan meneruskannya ke internet jadi seolah-olah proxy tersebut yang memintanya. Dan saat proxy server telah mendapatkan apa yang diminta oleh user, proxy akan memberikan respon kepada user jadi seolah-olah dialah public servernya. (sumber : tutorialku.net).

Nah kali ini saya akan membagikan tutorial tentang bagaimana cara mengkonfigurasi Proxy pada Debian server menggunakan SQUID 3.


1. Install squid3 di Debian.


2. Edit file squid3 nya.


3. Cari tulisan “http_port 3128”.


4. Ubah ke “http_port 3128 transparent”.


5. Kemudian tambahkan script berikut.

*Ket:
  • Cache_mgr isikan nama yang ingin di munculkan di web nantinya contoh nya di gambar.
  • Visible hostname isikan hostname anda.

6. Cari “acl CONNECT”.


7. Tambahkan script berikut ini.

*Ket :
  • Acl lan src isikan list Ip network yang ingin di block contoh 192.168.10.0/24.
  • Acl blokir dstdomain isikan domain yang ingin anda block.
8. Cari “http_access deny all” kemudian kasih tanda pagar (#) di awalannya.


9. Cari “#cache_dir ufs /var/….” Dan hapus tanda pagarnya (#).


10. Restart squid3 nya.


11. Setelah itu ketikkan perintah berikut.
Iptables -t nat -A PREROUTING -p tcp (Ip network Anda) –dport 80 -j REDIRECT –to-port 3128

*Ket :
192.168.10.0/24 adalah IP network saya.

12. Buka browser dan ketikkan alamat yang Anda block tadi, jika berhasil maka akan tampil seperti ini.



Nah mungkin cukup sekian dulu dari Saya nantikan artikel menarik lainnya hanya di Malming.web.id.
Latest

Peraturan berkomentar di blog Malming

1. Gunakan bahasa yang sopan.
2. Dilarang menyisipkan url blog/website lain.
3. Tidak mengandung unsur pornografi.
4. Berkomentar serelevan mungkin.
EmoticonEmoticon